Saturday, 16 May 2015

pengaruh Pendapatan Orang Tua, Lingkungan Sekolah, dan Pemanfaatan Gaya Belajar terhadap Prestasi Belajar Ekonomi

pengaruh Pendapatan Orang Tua, Lingkungan Sekolah, dan Pemanfaatan Gaya Belajar terhadap Prestasi Belajar Ekonomi
 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pendapatan Orang Tua, Lingkungan Sekolah, dan Pemanfaatan Gaya Belajar terhadap Prestasi Belajar Ekonomi siswa Kelas XI IPS  Tahun Ajaran 2013/2014. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS Tahun Ajaran 2013/2014, yang berjumlah 87 siswa. Metode pengambilan data menggunakan dokumentasi dan kuisioner.

Uji validitas instrument penelitian menggunakan rumus korelasi Product moment dan uji reliabilitas menggunakan rumus Cronbach Alpha. Sebelum dilakukan analisis data terlebih dahulu diadakan pengujian prasyarat analisis yang meliputi uji normalitas, uji linearitas, uji multikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas. Teknik analisis yang dipakai untuk menguji hipotesis adalah dengan teknik analisis regresi sederhana dan teknik analisis regresi ganda pada taraf signifikasi 5%

Top