Saturday 14 September 2013

Gambaran Stressor Dan Koping Mahasiswa Pembelajaran Kurikulum Berbasis Kompetensi Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara

 Gambaran Stressor Dan Koping Mahasiswa Pembelajaran Kurikulum Berbasis Kompetensi Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara

Abstract:     Nursing Faculty University of North Sumatera implement a learning system CBC on undergraduate education students in 2010 and 2011 force to improve the quality of graduates based on the competency of nursing practice. Requirements and learning system CBC could be a stressor that triggers stress occur on college students and the active efforts that conducted by college student called coping. The aim of this research was to obtain stressors and coping description of college student learning based curriculum Nursing Faculty University of North Sumatra. The research design was exploratory descriptiveby using stratified random sampling. The sample size is used as many as 66 people. Instrument of this research is demographic data questionnaire, college student questionnaires stressor and open-ended questions regarding coping used. Data collection was conducted from may until June 2012. Results showed that college students experience stress while attending CBC lectures and doing spesific effort to overcome. The conclusion of this research is a major stressor that complained by CBC college students are preparing for the block exam (75.75%) and coping functions which used are focuses on emotions that escape avoidance (59.09%). Nursing education institutions need to provide a counseling program to help college student with problems in education, divided college student into two classes so that the class is not to full and supply facilities and infrastructure needed in the classroom.

Abstract (other language):     Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara menerapkan sistem pembelajaran KBK pada mahasiswa pendidikan sarjana angkatan 2010 dan 2011 untuk meningkatkan kualitas lulusannya sesuai kompetensi praktik keperawatan. Tuntutan dan sistem pembelajaran KBK tersebut dapat menjadi stressor yang memicu timbulnya stres pada mahasiswa dan usaha aktif yang dilakukan mahasiswa untuk mengatasinya disebut dengan koping. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran stressor dan koping mahasiswa pembelajaran kurikulum berbasis kompetensi Fakultas Keperawatan USU. Desain penelitian ini adalah deskriptif eksploratif. Pengambilan sampel dengan menggunakan stratified random sampling. Besar sampel yang digunakan sebanyak 66 orang. Instrumen penelitian berupa kuesioner data demografi, kuesioner stressor mahasiswa dan pertanyaan terbuka mengenai koping yang digunakan mahasiswa. Pengumpulan data berlangsung pada bulan Mei sampai Juni 2012. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa KBK mengalami stres saat mengikuti perkuliahan dan melakukan usaha tertentu untuk mengatasinya. Stressor yang dialami mahasiswa berasal dari lingkungan fisik, psikologis, dan psikososial. Kesimpulan dari penelitian ini adalah stressor utama yang dikeluhakan mahasiswa KBK adalah terkait dengan mempersiapkan ujian blok (75,8%) dan fungsi koping yang digunakan adalah koping yang berfokus pada emosi yaitu escape avoidance (59,1%). Instansi pendidikan keperawatan perlu mengadakan unit konseling untuk membantu mahasiswa yang bermasalah dalam pendidikan, membagi mahasiswa ke dalam dua kelas agar kelas tidak terlalu penuh, dan melengkapi sarana dan prasarana yang diperlukan di kelas.

BAB 1 Donload
BAB II Download
BAB III/IV Download
Referensi


Top